Cara Mudah Mengetahui Tunggakan BPJS Kesehatan

Cara Mudah Mengetahui Tunggakan BPJS Kesehatan – Seperti yang kita ketahui bawha sebagai peserta BPJS Kesehatan khususnya Peserta BPJS Mandiri wajib untuk membayar iuran bulanan sesuai dengan kelas yang telah ditentukan. Besar kecilnya iuran bulanan tersebut biasanya ditentukan oleh kelas yang diambil dan jenis kepersertaan. Jika iuran bulanan tersebut tidak/terlambat untuk dibayarkan, maka secara otomatis peserta akan memiliki tunggakan sesuai dengan bulan keterlambatan. Dan untuk kartu BPJS juga secara langsung akan dinonaktifkan untuk sementara sampai seluruh tunggakan telah dilunasi.

Perlu kita ketahui bahwa bukan berarti jika kartu BPJS kita dinonaktifkan kita telah dikeluarkan dari kepersertaan BPJS. Tapi, kartu BPJS kita saja yang diblokir sementara sampai anda melunasi tunggakan. Sehingga kita pun tidak bisa menggunakan kartu BPJS Kesehatan untuk berobat secara gratis.

Cara Mudah Mengetahui Tunggakan BPJS Kesehatan

Perlu kita ketahui bahwa peraturan terbaru tentang tunggakan yang sudah berlaku sejak 1 Juli 2016 menyatakan bawha untuk peserta yang memiliki tunggakan tidak akan dikenakan denda, namun khusus peserta BPJS yang diharuskan melakukan rawat inap akan dikenakan denda jika sebelum 45 hari peserta menjalani rawat inap belum melunasi tunggakan, dab besar kecilnya denda akan dihitung sebanyak 2,5% dari biaya rawat inap.

Sehingga bagi siapapun yang sudah terdaftar sebagai peserta BPJS kesehatan iuran bulanan BPJS kesehatan sebaiknya dibayarkan setiap bulannya agar tidak terkena tunggakan. Iya, wajib buat kita ketahui bersama bahwa berhenti membayar iuran BPJS tidak akan membuat anda dikeluarkan dari kepersertaan BPJS, tapi justru akan menambah tunggakan setiap bulannya. Apalagi ditahun 2019 nanti pemerintah sudah merencakan untuk semua warga negara harus sudah menjadi peserta BPJS, jika tidak peserta tidak akan mendapatkan layanan publik, seperti pembuatan KTP, Pendirian bangunan dan pelayanan publik lainnya.

Oleh karena itu buat anda yang kebetulan sudah lama tidak membayar iuran BPJS dan lupa sudah berapa lama tidak melakukan pembayaran, disini nanti akan kami uraikan secara lengkap terkait dengan cara mudah mengetahui tunggakan BPJS kesehatan. Berikut ulasannya:

Cara Mudah Mengetahui Tunggakan BPJS Kesehatan

Kenapa kita perlu mengetahui total tunggakan iuran BPJS kita? Jawabannya adalah agar kita bisa mempersiapkan dana untuk bisa membayar besarnya tunggakan kita yang belum terbayar. Untuk mengetahui besarnya tunggakan kita sebenarnya sangat mudah, anda bisa melakukannya melalui SMS geteway, atau melalui layanan online yang sudah disediakan oleh pihak BPJS. Dan caranya adalah sebagai berikut :

Cara #1 Mengetahui Tunggakan BPJS Melalui SMS Gateway

Cara pertama untuk mengetahui besarnya tunggakan BPJS anda adalah cara paling mudah karena anda bisa menggunakan hp atau ponsel anda dimanapun dan kapanpun. Dan untuk pengecekan total tagihannya anda bisa menggunakan Nomor Kartu BPJS anda atau Nomor Induk Pegawai (NIP) atau bisa juga menggunakna nomor induk kependudukan (NIK) dengan langkah-langkah sebagai berikut :

  1. Pastikan jaringan/signal anda baik
  2. SMS dengan format pesan seperti dibawah ini :

NOKA<spasi>NOMOR KARTU BPJS KESEHATAN
Contoh : NOKA 0001260979209
Kirim ke : 087775500400

Atau

NIP<spasi>NOMOR INDUK PEGAWAI
Contoh : NIP 1962061119880001009
Kirim ke : 087775500400

Atau

NIK<spasi>NOMOR INDUK KEPENDUDUKAN (no KTP)
Contoh : NIK 357303030987
Kirim ke : 087775500400

Cara#2 Mengetahui Tunggakan BPJS Secara Online

Cara Ke-2 untuk mengetahui jumblah tunggakan BPJS ini juga sagat mudah yaitu dengan cara online. Dimana anda bisa menggunakan komputer atau hp yang terhubung ke internet. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

  1. Silahkan buka link ini (BPJS Checking)
  2. Kemudian silahkan masukkan nomor kartu BPJS anda dan tanggal lahir anda, seperti gambar dibawah ini.

Mengetahui Tunggakan BPJS Secara Online

Nah, disitu nanti anda akan mendapatkan informasi tentang total tunggakan anda, dan informasi lainnya yang anda butuhkan. Namun, terkadang situs tersebut tidak bisa diakses. Hal ini mungkin dikarenakan padatnya transaksi atau sistem dalam keadaan maintance. Sehingga jika untuk mengakses situs tersebut tidak bisa, anda bisa menggunakan cara pertama untuk mengetahui tunggakan BPJS anda.

Sekian informasi yang dapat kami sajikan untuk anda terkait dengan cara mudah mengetahui tunggakan BPJS anda. Sekian dari kami semoga bermanfaat dan bisa membantu anda mengetahui jumlah tunggakan.